Senin Malam, Syekh Abdullah Jaber akan Hadir di Masjid Al Adzim Kartini Residence
2 mins read

Senin Malam, Syekh Abdullah Jaber akan Hadir di Masjid Al Adzim Kartini Residence

Lovetahfidzyasaro – Guna meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT, tabligh akbar menghadirkan Syekh Abdullah Jaber akan hadir di Masjid Al Adzim Jalan Letkol HM. Asnawi Arbain Kompleks Kartini Residence Blok Q, Kelurahan Sepinggan Raya, Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan.

Syekh Abdullah Jaber, adik dari pendakwah dan ulama kondang berkebangsaan Arab Saudi dan Indonesia yakni almarhum Syekh Ali Saleh Mohammed Ali Jaber atau biasa dikenal dengan Syekh Ali Jaber ini, hadir menyampaikan kajiannya pada Senin (11/09/2023), pukul 20.00 WITA atau ba’da Isya dengan materi kajian bertema “Merawat Hati dengan Al Qur’an”.

Tak sendiri, Syekh Abdullah Jaber nanti bersama Ustadz Cinta Restu Sugiharto yakni dai populer yang kerap tampil di salah satu TV Nasional.

Takmir Masjid Al Adzim, Taufik Rohadi mengatakan, digelarnya tabligh akbar di Masjid Al Adzim Kompleks Kartini Residence Balikpapan menghadirkan Syekh Abdullah Jaber dan ustadz Restu Sugiharto ini merupakan bentuk kepedulian pengurus Masjid Al Adzim kepada masyarakat, utamanya umat muslim di Balikpapan dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Kegiatan ini dilaksanakan juga dalam rangka peduli dengan Palestina. Jadi, nanti panitia akan mengedarkan infaq. Infaq yang terkumpul selanjutnya akan disalurkan ke Palestina untuk membantu saudara-saudara kita di Palestina,” kata Taufik Rohadi dihubungi media ini, Minggu (10/09/2023).

Sesama manusia, menurut Taufik, sapaan akrabnya, harus peduli dengan segala bentuk kekurangan dan penderitaan warga Palestina. Apalagi sesama muslim, tentunya harus lebih berempati dan mengulurkan tangan selagi mampu.

“Yang kedua, sesuai tema Merawat Hati dengan Al Quran, tentunya qolbu atau hati kita senantiasa disirami dengan hal-hal positif agak tetap bersih sesuai dengan tuntutan Al Quran,” jelasnya.

Lebih lanjut, ujar Taufik, dihadirkannya Syekh Abdullah Jaber karena masih ada hubungannya dengan Syekh Ali Jaber, ulama kondang tanah air yang konsen dengan tahfiz atau hafalan Al Qur’an.

“Sejauh ini almarhum Syekh Ali Jaber konsen betul dengan tahfiz atau hafalan Al Quran. Nah sekarang ini diteruskan oleh adiknya yakni Syekh Abdullah Jaber. Tentunya safari beliau ke pelosok negeri harus kita dukung,” tutup Taufik.(ArG)

Sumber: kabargupas.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *